BERTUAHPOS.COM, PEKANBARU – Meresahkan, sekelompok pengamen cilik di Simpang Mall SKA Pekanbaru setiap malam selalu menghentikan mobil pickup yang lewat.
Dari pantauan bertuahpos.com sejak beberapa malam terakhir, terutama tadi malam, Rabu 21 Maret 2018, tampak sekelompok pengamen cilik ini membahayakan dirinya masing-masing untuk menyetop mobil pickup yang lewat.
Ari, salah seorang pengamen jalanan yang sempat diwawancarai mengatakan, dirinya bersama teman-teman lainnya tinggal di daerah Panam.
“Malam ngamen disini bareng yang lain, udah jam 11 kami pulang. Kalau gak ada mobil pickup yang berhenti, ya kami gak pulang-pulang,” ujar Ari.
Sementara selain membahayakan, apa yang dilakukan sekelompok pengamen cilik ini juga sangat meresahkan masyarakat.
Riski Rahmadi, salah seorang pemilik mobil pickup yang hari-hari malamnya selalu melewati simpang Mall SKA, mengatakan bahkan sempat akan menabrak sekelompok anak-anak pengamen jalanan tersebut.
“Kadang kita sedang lajunya mereka langsung tegak di depan mobil. Alasannya mau nebeng sampai sana. Tapi saya ragu mau kasih tumpangan, mereka tampaknya ngelem juga,” keluh Riski.
Mengalami kondisi ini setiap malamnya, Riski berharap agar ada Satpol PP yang selalu bertugas setiap malamnya di Simpang Mall SKA Pekanbaru.
“Harus ada Pak Satpol disana, jangan tunggu sampai nanti baru ada korban tanpa sengaja tertabrak terjadi,” harap Riski. (bpc9)