Acara yang dibuka oleh Asisten III Administrasi Umum Setda Inhu H Agus Rianto ini memperlombakan sejumlah kreatifitas seni budaya masyarakat, diantaranya baca nandung, baca puisi, seni rupa, cipta sastra, paduan suara, tari persembahan serta peragaan busana melayu.
“Total hadiah yang diperebutkan mencapai Rp 50 juta. Untuk tahun ini mencapai 700 peserta dan meningkat jika dibanding tahun lalu yang hanya sekitar 500 peserta dan antusias masyarakat Kabupaten Inhu terhadap dunia seni dan budaya sangat luar biasa,” ujar Ketua Harian Dewan Kesenian Indragiri (DKI) yang sekaligus menjadi Ketua Panitia Pelaksana H Mailiswin kepada bertuahpos.com, Jum’at (5/12/2014).
Mailiswin mengatakan bahwa Senandung Festival ini merupakan kegiatan yang kedua kalinya diselenggarakan, dan telah menjadi agenda rutin tiap tahun.
Sedangkan peserta Senandung Festival dan Pagelaran Seni Budaya Indragiri Hulu tahun 2014 ini berasal dari pelajar kalangan pelajar SD, SMP, SMA sederajat serta masyarakat umum.
“Untuk seni rupa, khususnya lomba mewarnai dan lomba tari persembahan akan melibatkan siswa PAUD dan Taman Kanak-kanak,†jelasnya. (Iqbal)