BERTUAHPOS.COM(BPC),SIAK – Siapa sangka kejuaraan sepatu roda antar klub tingkat Nasional yang di adakan selama 3 hari mulai 28 Juli hingga 30 Juli 2017 untuk merebutkan Piala Bupati Siak 2017 memakan anggaran hingga Rp 600 juta.
Saat di temui kepala dinas pemuda dan olahraga kabupaten Siak Syahrudin usai melakukan pembukaan kejurnas sepatu roda mengatakan anggaran tersebut di gunakan untuk hadiah peserta,honor panitia dan berbagai kelengkapan acara lainnya.
“Dalam kejuaraan nasional sepatu roda kali ini memakan anggaran hingga Rp 600 juta.Sedangkan tahun lalu mencapai Rp 900 juta”ujar nya kepada bertuahpos.com, Jumat,28/07/2017.
Selanjutnya Syahrudin menambah kan bahwa kali ini peserta yang mengikuti kejurnas sepatu roda meningkat di bandingkan tahun lalu.
“Walau anggaran turun,namun minat peserta untuk mengikuti kejurnas sepatu roda tahun ini meningkat dan hadiah untuk para peserta sama dari tahun lalu” tambahnya.
Tahun 2016 lalu peserta yang mengikuti kejurnas sepatu roda hanya ada 12 klub.sedangkan kali ini mencapai 21 klub.(BPC13)