BERTUAHPOS.COM, PEKANBARU – Dalam waktu dekat Dinas Perhubungan Komunikasi dan Informatika (Dishubkominfo) Kota Pekanbaru akan melaksanakan lelang parkir. Hal ini guna membenahi sistem parkir yang masih belum optimal dari segi retribusi ke daerah.
Seperti yang dituturkan Kepala Dishubkominfo Pekanbaru, Syafril kepada bertuahpos.com. “Dalam waktu dekat ini kita berencana melakukan lelang parkir,” ujarnya, Seni (14/04/2014) kemarin.
Banyaknya oknum-oknum yang menarik retribusi parkir di kota Pekanbaru membuat dinas perhubungan kota Pekanbaru kesulitan untuk pencapaian target PAD (pendapatan asli daerah).
Beberapa waktu lalu Walikota menyebutkan parkir merupakan sumber PAD yang menjanjikan. Namun saat ini pengelolaannya masih belum optimal 100 persen. Sehingga perlu dilakukan pelelangan guna pengelolaan parkir lebih baik dengan pihak yang baru.
“Supaya terlihat adil, saya minta pengelolanya tidak itu-itu saja, gantian yang lain. Biar yang lain juga mempunyai kesempatan, tak monopoli. Karena puluhan tahun pengelolahnya itu-itu saja, dan ini sering diprotes orang,” jelasnya. (riki)