BERTUAHPOS.COM, TEMBILAHAN – Peluang investasi di bidang pengelolaan kelapa dalam dan potensi maritim di Kabupaten Indragiri Hilir masih terbuka lebar bagi investor yang berminat menanamkan investasinya.
Â
Diungkapkan Bupati Inhil, HM Wardan, kabupaten yang dipimpinnya ini masih sangat membutuhkan dukungan dari investor untuk mengembangkan perkelapaan di Inhil. Karena itulah pihaknya membuka pintu lebar-lebar untuk investor yang ingin masuk.
Â
“Kami membuka diri bagi investor berminta menanamkan investasinya di bidang perkelapaan di Inhil,” ungkap bupati.
Â
Dipaparkannya, dengan potensi kelapa dalam yang sangat besar, di Inhil hanya terdapat empat perusahaan yang bergerak di bidang ini. Yakni PT Pulau Sambu Guntung, PT Pulau Sambu Kuala Enok, PT Kokonako dan PT Inhil Sarimas Kelapa (PT ISK).
Â
“Namun dengan semakin banyaknya investor yang berinvestasi di Inhil, maka harga semakin bersaing,” harapnya.
Â
Demikian juga dengan potensi budidaya tambak, kepiting, udang dan kerang serta hasil laut lainnya. Inhil menyimpan potensi yang sangat besar di bidang ini kalau dikelola dengan baik.
Â
“Kawasan pengembangan di bidang kemaritiman di Inhil masih terbuka dan ini sangat mendukung Nawa Cita Presiden RI, Joko Widodo,” katanya.
Â
Termasuk pengembangan potensi di bidang pertanian, karena masih cukup luas lahan produktif yang dapat dikelola sebagai kawasan persawahan dan tanaman pangan lainnya. (advertorial/ezy)