BERTUAHPOS.COM, SIAK – Bupati Siak Drs H Syamsuar Msi melakukan tanam perdana reflanting kebun sawit plasma Sei Buatan di kacamatan Lubuk Dalam. Tanam perdana ini dilaksanakan, Kamis (23/10/2014) di dua kecamatan yaitu kecamatan Lubuk Dalam dan Koto Gasib.
Selain bupati dan rombongan, hadir juga dalam acara tersebut Dirut PTPN V Amal Bakti Pulungan, Dirjen Perkebunan Kementrian Pertanian Gamal Nasir , GM maneger ,askep dan asisten kebun lubuk Dalam dan Sei buatan, seluruh KUD dan petani sawit plasma.
Dalam sambutannya Bupati Siak mengatakan, ini tanaman perdana untuk kebun sawit plasma yang baru diremajakan di Siak. “Selanjutkan akan kita laksanakn secara bertahap. Tahun 2015 akan dilanjutkan replanting ini di Desa Delima jaya kecamatan Kerinci Kanan. Tanaman perdana dua desa ini seluas 1.240 hektar dan diperkirakan akhir tahun ini sudah selesai,” jelasnya.
Sementara itu, dalam sambutannya, Dirut PTPN V Amal Bakti Pulungan mengatakan, bibit sawit yang digunakan pada penaman ini merupakan bibit yang berkualitas terbaik. Sehingga nanti kedepan produksinya bisa mencapai dua belas ton /hektar apabila perawatan dan pemupukannya di jaga.
“Tanaman ini harus benar-benar kita rawat dan harus kita jaga supaya nantinya hasil produksi nya bisa tercapai seperti yang kita harapkan, serta tanaman sawit ini di tahun 2018 sudah bisa di panen buahnya,” tandasnya. (syawal)