BERTUAHPOS.COM (BPC), PEKANBARU –Â Lebaran Idul Fitri selalu identik dengan kue-kue kering dan minuman bersoda yang disuguhkan dan disiapkan untuk menyambut tamu di hari kemenangan tersebut. Ternyata, tidaklah baik jika kita terlalu banyak mengkonsumsi minuman bersoda atau bergas.
“Seperti sudah tradisi dan seakan-akan menjadi suguhan wajib saat lebaran. Seperti diketahui minuman bersoda sangat berbeda dengan soft drink atau minuman ringan lainnya. Tentu terdapat banyak efek samping jika terlalu banyak mengonsumsi minuman bersoda,” ungkap Reni selaku ahli gizi di Politeknik Kesehatan Kementrian Kesehatan Riau kepada bertuahpos.com, Selasa (12/07/2016).
Reni akan menjelaskan beberapa bahaya atau efek samping jika terlalu banyak mengonsumsi minuman bersoda.
“Kalau sekali-kali atau sedikit tidak apa-apa, tapi kalau bisa dihindari saja. Tidak ada yang lebih baik dari mengonsumsi air putih banyak-banyak,” jelasnya.
Adapun penjelasan bahaya minuman bersoda tersebut adalah sebagai berikut:
– Terjadinya obesitas. Ini berlaku untuk anak-anak bahkan orang dewasa. Obesitas timbul dengan mudah karena kandungan gula minuman soda tersebut sangat tinggi.
– Untuk dapat diketahui, dalam 1 kaleng minuman tersebut dapat mengandung hingga 12 sendok teh gula. Untuk ibu hamil, hal ini dapat menyebabkan diabetes gestasional.
– Pemanis yang terkandung dalam minuman tersebut bahkan adanya pewarna buatan itu akan menimbulkan efek kerusakan ginjal.
– Bagi kesehatan gigi, sangatlah buruk karena akan terjadi pembusukan pada gigi seperti halnya seorang pengguna narkoba dan lainnya.
– Banyaknya mengkonsumsi minuman bersoda, akan menyebabkan masalah kesehatan seperti susah tidur, jantung berdebar serta darah rendah disebabkan kandungan kafeinnya.
– Untuk laki-laki, akan membahayakan menurunnya jumlah bahkan kualitas sperma yang dihasilkan.
Dan masih banyak lainnya lagi bahaya dan efek samping yang ditimbulkan dari mengonsumsi minuman bersoda tersebut. Untuk tetap selalu menjaga kesehatan, maka perbanyaknya minum air putih.
Penulis: Dilla