BERTUAHPOS.COM, PEKANBARU – Meski perkembangan Investasi Perumahan di Riau cukup pesat, ternyata investor yang bergerak di bidang ini lebih melirik pembangunan perumahan di area perkotaan dengan potensi padat penduduk. Buktinya tidak semua kabupaten kota di Provinsi Riau memberikan jaminan bagus dalam mengembangkan bisnis ini.‬
‪Dewan Pimpinan Pusat REI Edi Husi mengaku memang ada beberapa kabupaten yang masih memegang teguh budaya swadaya masyarakat, misalnya di Inhu dan Inhil. Selain tingkat swadaya masyarakatnya tinggi, daerah ini masih cenderung memanfaatkan apa yang ada.‬
‪”Memang ada beberapa daerah yang masih kuat memegang budaya swadaya antara masyarat. Selain itu mungkin jumah penduduk daerah ini masih sedikit,” katanya, Rabu (22/10/2014).‬
‪Jefri (23), salah seorang warga Inhu yang kini berprofesi sebagai wiraswasta mengatakan, tingkat perkembangan investasi perumahan di Inhu memang tidak banyak. Hanya ada perumahan-perumahan khusus seperti yang disediakan oleh pihak perusahaan.‬
‪”Kehidupan masyarakat masih fokus pada pengembangan apa yang mereka miliki. Rata-rata masyarakat sini susah punya rumah dan tanah. Jikapun ada, paling pendatang,” katanya. (melba)