BERTUAHPOS.COM,PEKANBARU – Pasca lebaran, penjualan Daihatsu cenderung stabil. Seperti diungkapkan Rendi Dwi Satria, Supervisor(spv) Capella Medan Daihatsu kepada bertuah pos, Jum’at (8/8/2014) yang menyebutkan masih banyak permintaan konsumen untuk pembelian mobil pribadi.
Â
Meskipun permintaan tinggi, namun pihak dealer terkendala stok unit mobil. Karena proses pengorderan dari pusat yang sedikit telat dan terjadi penundaan delivery ke konsumen.
Â
Akibatnya, target penjualan di bulan lalu pun jadi terpending di bulan Agustus ini. “Untuk meningkatkan penjualan, bagian marketing harus tetap semangat.
Â
Meski sudah lewat lebaran, tapi kami tetap rajin cari prospek, mufek(dinas keluar kota), mengadakan pameran, pasang iklan dan lain sebagainya pasti penjualan akan tetap bagus dan mencapai target,” ujarnya. (maulana)
Â
Â