BERTUAHPOS.COM, PEKANBARU – Pemerintah Kota Pekanbaru hanya mendapatkan kuota penerimaan Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) tahun 2018 ini sebanyak 304 orang.
Hal tersebut Sekretaris Daerah Kota (Sekdako) Pekanbaru, M Noer, Rabu 12 September 2018.
Sekdako M Noer menjelaskan, dari formasi CPNS sebanyak 304 orang terbanyak berasal dari tenaga pendidikan. Dimana setidaknya 60 persen dari formasi CPNS Tahun 2018 diantaranya ialah tenaga pendidikan atau guru.
“Dari jatah 304 orang, 180 diantaranya ialah untuk tenaga pendidikan atau guru,” ujarnya.
Baca juga:Â Jelang Pendaftaran CPNS, Pengurusan SKCK di Polresta Pekanbaru Meningkat
Sementara untuk sisanya, M Noer menuturkan selain untuk tenaga pendidikan dari formasi CPNS sebanyak 304 orang, juga tersedia untuk tenaga kesehatan, tenaga teknik dan ada juga untuk honorer K2.
“Untuk tenaga kesehatan ada sebanyak 90 orang, tenaga teknik ada sebanyak 30 orang, sementara untuk honorer K2 ada sebanyak 4 orang,” pungkasnya.
Seperti yang diketahui, tahun 2018 ini pemerintah kembali membuka 238.015 formasi pada pendaftaran CPNS. Dengan rincian 51.271 formasi untuk instalasi Pemerintah Pusat, dan 186.744 formasi untuk Pemerintah Daerah. (bpc9)