BERTUAHPOS.COM, PEKANBARU — Ada penyakit ‘misterius’ menyerang penduduk di India. Pihak berwenang setempat mengkonfirmasi bahwa penyakit itu bukan Corona.
Penyakit ini dikabarkan telah membuat 227 orang di negara itu harus menjalani perawatan intensif di rumah sakit dan satu orang meninggal dunia.
Hingga kini, korban yang dikabarkan terjangkit penyakit ‘misterius’ itu terus bertambah.
BBC News Indonesia melaporkan, para pasien dari Eluru di negara bagian Andhra Pradesh, India selatan, dihinggapi beragam gejala.
Dari mual, bahkan kejang-kejang dan jatuh pingsan. Sementara pihak rumah sakit, sejauh hanya berusaha menyiapkan tempat tidur sebagai langkah antisipasi lonjakan kasus.
“Penyakit yang tidak dikenal ini, mulai menyerang warga-warga pada akhir pekan tadi,” kata pihak Otoritas di India.
Pemerintah mengaku kesulitan untuk melakukan penanganan, sebab penyakit itu datang di tengah semua orang mengkhawatirkan penyebaran virus corona.
Andhra Pradesh telah menjadi salah satu negara bagian yang paling parah terkena dampak corona [800.000 kasus positif].
Daerah ini memiliki jumlah kasus tertinggi ketiga di India.
“Para pasien bahkan sudah dites Covid-19 namun hasilnya negatif,” kata Menteri kesehatan negara bagian Alla Kali Krishna Srinivas.
Seorang petugas medis di Rumah Sakit Pemerintah Eluru mengatakan kepada The Indian Express, bahwa penyakit itu dominan menyerang anak-anak.
Para anak-anak muntah secara tiba-tiba dan mengeluhkan rasa panas di bagian mata. Seperti terbakar. “Beberapa dari mereka pingsan atau menderita kejang”.
Hingga kini 70 orang sudah dipulangkan dari RS, sementara 157 orang pasien lainnya masih dirawat.
Tim medis khusus dikirim untuk menyelidiki penyakit misterius itu. (bpc2)