BERTUAHPOS.COM, PEKANBARU – Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Riau harus menunda rencana pemusatan latihan atau training center (TC) berjalan hingga setelah lebaran Idulfitri 1445 H/2024 M.
TC ini bertujuan untuk mempersiapkan atlet-atlet Riau untuk menghadapi Pekan Olahraga Nasional (PON) Aceh – Sumatera Utara 2024.
“Awalnya kita rencanakan awal tahun kalau bisa. Tapi karena ada penyesuaian-penyesuaian, sehingga TC ini belum bisa dilaksanakan. Salah satunya karena bulan puasa,” ujar Wakil Sekretaris Umum KONI Riau, Ihsan Fitra, Jumat 29 Maret 2024.
Keputusan untuk menunda TC berjalan ini dipengaruhi oleh berbagai faktor, termasuk pertimbangan anggaran dan kesiapan atlet menghadapi bulan puasa.
Ihsan menjelaskan bahwa jika TC dilaksanakan pada awal tahun, atlet akan menghadapi tantangan dalam menjaga konsistensi latihan selama bulan puasa.
“Bahkan, para atlet akan latihan dari nol lagi. Atlet yang sebelumnya latihan full tentu tidak sama porsi latihannya saat puasa. Karena itu, kita rencanakan TC berjalan mulai dilakukan setelah lebaran,” tambahnya.
Selain itu, KONI Riau juga harus menyesuaikan penjadwalan dengan anggaran yang tersedia. Keputusan final tentang atlet-atlet yang akan diberangkatkan pun belum diputuskan secara pasti.
“Tentu kita akan sesuaikan dengan anggaran. Kalau mau kita, mereka yang lolos kita berangkatkan, tapi kembali ke anggaran kita. Nah ini perlu kita perhitungkan lagi,” ungkapnya.
Meskipun terjadi penundaan, semangat dan tekad para atlet Riau tetap tinggi untuk memberikan yang terbaik di PON XXI Aceh-Sumut 2024.
Dengan persiapan yang matang, diharapkan prestasi gemilang akan diraih oleh atlet-atlet Riau dalam even bergengsi tersebut.