BERTUAHPOS.COM, KUANSING– Tinggal menghitung hari pergerakan PORPROV Riau yang akan di adakan di kabupaten Kuansing, sejumlah venue kembali di lakukan peninjauan oleh ketua KONI Provinsi Riau.
Tepatnya Sabtu 29 Oktober 2022 kemarin, Ketua KONI Riau mengunjungi venue Arung Jeram di Desa Sungai Kalelawar kecamatan Hulu Kuantan, melihat secara langsung venue tersebut.
Menurut Ketua Federasi Arung Jeram Indonesia (FAJI) Kuansing Riki Jamaris mengatakan, ” Alhamdulillah venue Arung Jeram sudah di cek langsung oleh Ketua KONI Riau kemarin, ” terangnya Selasa 1 November 2022.
Kata Riki Jamaris, saat ini untuk kesiapan venue kita sudah siap, kita tinggal melakukan bersih-bersih lagi, bersihkan pinggiran sungai dan sebagainya.
” Ya saat ini kita terkendala mengenai peralatan perlombaan sampai saat ini kita belum juga mendapat bantuan peralatan dari KONI kita dan Pemda, namun ketua KONI Riau sudah menunggu kebutuhan peralatan untuk perlombaan FAJI ini, ” terang Riki.
Sambung Riki Jamaris di sela kunjungan KONI Riau Iskandar Hoesin mengatakan, mengenai peralatan perlombaan arung jeram ini akan membantu perlengkapan perlombaan, menjelang perlombaan sudah siap secara keseluruhan.
” Jadi pihak KONI Riau sudah memberikan pernyataan akan membatu peralatan yang di butuhkan dalam perlombaan FAJI nantinya, jadi untuk arung jeram sudah oke,” jelas Riki Jamaris.
Tambah Riki Jamaris, untuk persiapan Atlit FAJI Kuansing itu sendiri sudah siap, target kita tetap akan merebut emas di pergelaran POPROV nanti.
” Untuk atlit kita sudah di persiapan secara keseluruhan tidak ada kendala lagi,” tutupnya.***