BERTUAHPOS.COM, PEKANBARU – Publik sepakbola, terutama melalui media sosial (medsos) meminta PSSI mengevaluasi pelaksanaan Liga 3 di Indonesia.
Hal ini menyusul adanya korban meninggal dunia, Taufik Ramsyah. Taufik merupakan kiper Tornado FC yang berlaga di Liga 3 zona Riau.
Taufik mengalami benturan keras saat Tornado FC bertemu Wahana FC di 6 besar Liga 3 Asprov Riau, 18 Desember 2021 lalu.
Sempat menjalani perawatan, Taufik akhirnya meninggal dunia pada Selasa, 21 Desember 2021 kemarin.
Akibat tragedi ini, publik sepakbola pun beramai-ramai meminta PSSI mengevaluasi Liga 3. Selain tragedi ini, mereka menganggap Liga 3 terlalu kasar dan penuh dengan kekerasan.
Keluhan ini mereka sampaikan di kolom komentar akun resmi PSSI, @pssi.
“Evaluasi min, Liga 3 kacau sih permainnya emang, jangan sampai memakan banyak korban lagi,” tulis akun @jawangga.
“Tolong Liga 3 ditinjau krn banyak kekerasan bukan spt main bola,” tulis akun @yandisept.
“Mohon PSSI untuk kedepan perketat regulasi liga. Jangan kaya tarkam, pemainnya lebih sangar dari wasitnya. Mainnya kasar2, berantem, dll,” tulis akun @diponegoro.adiwibowo. (bpc4)