BRRTUAHPOS.COM, PEKANBARU – PUPR Kota Pekanbaru mulai melakukan penggalian drainase yang baru di Jalan Guru Kelurahan Labuh Baru Barat, Kecamatan Payung Sekaki.
Kepala Dinas PUPR Kota Pekanbaru Indra Pomi Nasution menyebutkan dengan adanya drainase di Jalan Guru, nantinya air yang menggenangi Jalan Darma Bakti bisa dialirkan menuju ke anak sungai.
“Makanya kita berinisiatif membuka drainase baru di sepanjang Jalan Guru dan itu sudah mulai kita kerjakan,” katanya, Rabu 18 Januari 2023.
Pria yang juga menjabat sebagai Pj Sekda Kota Pekanbaru ini juga menuturkan untuk mengatasi banjir yang ada di Jalan Darma Bakti.
PUPR Pekanbaru juga bakal membangun kolam retensi di kawasan Jalan Darma Bakti tersebut sebagai tempat penampungan air.
“Nanti rawa di kawasan itu akan kita jadikan kolam retensi, akan kita gali,” ucapnya.
Bukan hanya itu, selesai pengerjaan drainase di Jalan Guru dan kolam retensi tuntas, PUPR akan melakukan pembongkaran drainase yang sengaja ditutup oleh warga.
“Itu kan masyarakat di tiap gang-gang masuk paritnya ditutup katena takut air dari Darma Bakti masuk ke pemukiman mereka. Jadi, nanti parit-parit yang ditutup masyarakat kita bongkar,” pungkasnya.