BERTUAHPOS.COM, LIMAPULUH KOTA – Jalan Nasional Sumbar-Riau di Jorong Aia Putiah, Nagari Sarilamak, Kecamatan Harau, Kabupaten Lima Puluh Kota, Jumat 7 Desember 2018 sekitar pukul 04.00 menjelang subuh, tertimbun material longsor hingga putus total.Â
Material longsor berupa tanah cukup tebal hingga ketinggian mencapai 1-2 meter dengan panjang 25 meter. Kini alat berat terus melakukan evakuasi terhadap material longsor.Â
“Jalan sudah bisa dilalui. Dan memang sempat tidak bisa dilalui akibat material longsor yang cukup tinggi,” jelas Kabid Kedaruratan dan Logistik BPBD Kabupaten Lima Puluh Kota Rahmadinol, Jumat 7 Desember 2018 di sela-sela melakukan evakuasi material longsor.Â
Camat Harau Andri Yasmen menyebut hujan deras yang terjadi sejak Kamis 6 Desember 2018 sore berlangsung hingga dini hari. Tingginya curah hujan sejak beberapa hari terakhir diduga menjadi penyebab terjadinya longsor.Â
“Memang beberapa hari ini hujan deras. Dan sejak Kamis sore sampai dini hari tadi (Jumat. red) hujan masih turun dengan intensitas sedang hingga lebat. Sehingga tanah di tebing jalan tidak kuat menahan debit air hingga longsor,” sebut Camat.Â
Di lokasi, Kapolres Lima Puluh Kota AKBP Haris Hadis, Kasat Lantas AKP Herman dan sejumlah personil sudah melakukan pengaturan arus lalulintas di jalur nasional Sumbar-Riau ini. (bpc15)