BERTUAHPOS.COM, PEKANBARU – Plt Gubernur Riau Arsyadjuliandi Rachman minta anggota DPRD Provinsi selalu berorientasi pada rakyat dalam merumuskan kebijakannya. Apalagi sebagai perwakilan rakyat, ini penting dilakukan mengingat realitas kondisi rakyat hari ini sangat memprihatinkan.
“Empat kebijakan pro rakyat tersebut adalah memberantas kemiskinan, perluasan lapangan kerja, peningkatan pertumbuhan dan pelesatarian alam serta lingkungan,” ujarnya, Rabu (07/01/2015).
Pimpinan dan wakil pimpinan serta seluruh anggota dewan provinsi harus komitmen dengan sikapnya untuk mengambil kebijakan, dengan merujuk pada empat pilar tersebut. Sebab hal ini merupakan salah satu bagian dari proses pembangunan di Provinsi Riau.
“Empat pilar kebijakan ini hendaklah menjadi prioritas utama anggota dewan dalam mengambil kebijakan. Agar ke depan tidak lagi muncul persoalan-persoalan yang berdampak pada kesengsaraan rakyat,” tambahnya.
Andi melanjutkan, sebesar apapun kepentingan partai politik hendaknya harus menempatkan kepentingan publik secara luas.
“Ini harusnya yang diutamakan. Bahkan lebih baik kepentingan politik bersinergi juga dengan kepentingan rakyat secara luas,” ujarnya.
Hal ini sebenarnya sudah diatur dalam undang-undang bahwa fungsi DPRD Riau merupakan sesuatu yang strategis untuk membetuk peraturan daerah, termasuk juga mengatur anggaran dan pengawasan.
“Fungsi legislasi adalah membentuk peraturan daerah. Demikian juga dengan fungsi yang lainnya,” tambahnya. (melba)