BERTUAHPOS.COM, PEKANBARU – Kepala Komisi Nasional Keselamatan Transportasi (KNKT), Soerjanto Tjahjono menyebutkan pengumuman hasil laporan penyebab jatuhnya Lion Air JT610 akan dilakukan pada akhir Oktober atau awal November 2019.
Dikatakan Soerjanto, saat ini penyelidikan sudah memasuki tahap akhir. Draf final hasil penyelidikan KNKT juga sudah diserahkan ke pihak-pihak terkait, termasuk ke badan penerbangan sipil Amerika Serikat (FAA), dan Dewan Keselamatan Transportasi AS (NTSB).
Baca :Â Kondisi Jenazah Jadi Kendala Utama Tim DVI Identifikasi Korban Lion Air JT610
“Pengumuman soal hasil laporan akan kita lakukan pada akhir Oktober, atau awal November 2019,” ujar Soerjanto, dikutip dari CNN Indonesia, Selasa 24 September 2019.
Para pemangku kepentingan AS dilaporkan akan bertolak ke Indonesia pada akhir September, untuk membahas laporan tersebut.
Sebagaimana diketahui, pada Senin, 29 Oktober 2018, pesawat Lion Air dengan nomor penerbangan JT610 menuju Pangkal Pinang, diketahui jatuh di perairan Tanjung Karawang, Jawa Barat. Pesawat ini jatuh setelah 13 menit lepas landas dari Bandara Soekarno Hatta. (bpc2)