BERTUAHPOS.COM (BPC), PEKANBARU -Â Patroli rutin dilakukan anggota Sabhara Polresta Pekanbaru. Patroli ini dilakukan sebanyak lima kali, yakni pagi, siang, malam, dini hari dan patroli subuh.
Sasarannya yakni berupa di lokasi rawan dan sering dijadikan tempat berkumpulnya muda-mudi.
â€Patroli ini rutin kita laksanakan setiap harinya sebanyak lima kali. patroli pagi, sore, malam, dini hari, dan patroli subuh. Terlebih pada malam dan subuh hari.Â
Di saat bulan ramadan ini masih banyak pemuda pemudi yang tampak kumpul-kumpul dan bermain mercun. Hal ini tentunya dapat mengganggu warga yang sedang melakukan ibadah salat tarawih dan salat subuh, dan juga dapat memberikan peluang siapa saja untuk melakukan perbuatan negatif dan melanggar hukum,†kata Kasat Sabhara Polresta Pekanbaru Lilik Surianto  Selasa (30/5/17) malam.
Kegiatan ini, lanjut dia, bertujuan untuk mencegah terjadinya tindak pidana serta mewujudkan program polri yaitu Polisi Selalu Hadir di tengah-tengah masyarakat atau disingkat Polsehat.
Sejauh ini, ia menambahkan muda-mudi dijumpai personil patroli hanya diberikan teguran. Akan tetapi, jika melanggar, seperti membawa atau mengkonsumsi obat-obatan terlarang, akan dibawa ke kantor untuk diproses.
“Kepada orangtua agar selalu mengawasi anak-anak mereka yang suka ngumpul-ngumpul di saat orang sedang melaksanakan salat apalagi di saat bulan suci ramadan ini,†imbaunya. (Bpc8/ol)