Masjid Al ‘Uzlah di Jalan Nelayan Kebanjiran. (Foto:bpc11)
BERTUAHPOS.COM, PEKANBARU – Salah satu masjid yang berada di Jalan Nelayan, Kecamatan Rumbai, Kota Pekanbaru, Masjid Al ‘Uzlah, turut menjadi salah satu bangunan yang terkena dampak banjir.
Dari pantauan bertuhpos.com di lokasi, Kamis 22 November 2018, tampak air bahkan memasuki bagian dalam masjid yang terletak sekitar 200 meter dari sungai siak tersebut.
Salah satu warga yang rumahnya berada di depan Masjid Al ‘Uzlah, Arif kepada bertuahpos.com mengatakan bahwa air telah masuk ke dalam masjid sejak seminggu yang lalau.
“Udah beberapa hari, dari mulai hujan lebat malam itu lah. Mungkin sekitar 1 minggu,” katanya.
Namun, meskipun kebanjiran, Arif mengatakan bahwa masjid tersebut masih dugunakan untuk sholat, karena barisan depan masjid masih belum tergenang oleh air.
“Masih, yang adzan juga ada. 3 shaf di depan masih bisa digunakan,” katanya.
Arif menambahkan bahwa masjid tersebut juga digunakan untuk tempat mengaji bagi anak-anak sekitar.
“Biasanya setiap maghrib sampai isya’ anak-anak ngaji. Tapai karena banjir ini anak-anak libur,” pungkasnya. (bpc11)