BERTUAHPOS.COM, PEKANBARU – Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) resmi menahan Gubernur Riau Annas Maamun dan Gulat Manurun terkait kasus suap lahan. Selain itu, KPK juga menyatakan “hattrick” Gubernur Riau.
Kasus ini pun terus-terusan jadi pembahasan. Menanggapinya, warga merasa miris. Seperti yang dikatakan oleh Lianita Fitri warga Pekanbaru, Rabu, (1/10/2014).
“Ya miris aja lihat pejabat riau yang selalu pintar melakukan semua korupsi. Tapi Alhamdulilah lah kalau KPK menangkap mereka karena bagi sebagian umum masyarakat Riau tahu kalau semua pejabat rata-rata korup,” ujarnya miris.
Lia yang berprofesi sebagai guru privat ini menambahkan dirinya merasa pesimis bisa merubah Riau untuk bebas dari korupsi. Terlebih saat ini tiga pemimpin Riau tiga kali berturut-turut kena kasus dan berurusan dengan KPK.
“Ke depannya semoga Riau memiliki birokrasi yang cerdas, bersih agar semua pemimipin di Riau ini bersih, dan tidak ada lagi hattrick di Riau, smoga KPK bisa teliti dalam kasus ini,” harapnya. (iqbal)