BERTUAHPOS.COM (BPC), PEKANBARU – Dinas Tenaga Kerja (Disnaker) Pekanbaru akan melaksanakan Pekanbaru Job Expo tahun 2015, pada Senin (08/06/2015) mendatang di Hotel Mutiara Merdeka.
Hingga saat ini sudah ada 70 perusahaan yang bakal ikut berpartisipasi dengan lowongan yang tersedia sebanyak 1.400 lebih lowongan.
Hal tersebut disampaikan oleh Kadisnaker Pekanbaru, Jhony Sarikoen, Kamis (04/06/2015). “Saat ini sudah 70 Perusahaan yang mendaftarkan diri untuk mengikuti Job Expo ini,” katanya.
Dari 70 perusahaan tersebut diperkirakan membuka seribu lowongan kerja. “Lowongan kerja yang tersedia 1.400 lebih. Tiap pagi dan sore datanya bertambah saat itu kita update perusahaan dan lowongannya,” jelasnya.
Tingginya angka pengganguran di Pekanbaru juga menjadi perhatian Jhony, pasalnya banyak lulusan Sarjana dan Diploma III yang belum bekerja. “Para pencari kerja milih-milih tempat Kerja. Padahal lowongan sudah banyak,” katanya.
Disebut Jhony angka pengangguran tinggi sebab pencari kerja yang pilih pilih lowongan. Selain itu, jumlah lulusan Universitas tak sebanding dengan lowongan kerja yang tersedia. Berdasarkan dari data Badan Pusat Statistik (BPS) Riau 2014 lalu, jumlah pengangguran Pekanbaru sebanyak 41.363 orang. (riki)
Â