BERTUAHPOS.COMÂ (BPC), PEKANBARU – Penyedia jasa cat batu nisan, selalu ramai disaat momentum menjelang masuknya bulan Ramadhan. Mereka biasa siap siaga di komplek pemakaman, sambil menawarkan diri kepada pengunjung yang berziarah.
Dikomplek Pemakaman Umban Sari Atas, Kecamatan Rumbai, Pekanbaru, pemandangan serupa juga terlihat ditempat ini. Saat pertama masuk, pengunjung biasanya dihampiri oleh anak-anak remaja membawa cangkul. “Kami siap bersihkan makan,” kata Aditya, seorang remaja yang masih duduk di bangku SMP ini.
Sambil mengoret tulisan di batu nisan untuk diperjelas dengan cat, dia bercerita bahwa aktifitas ini sudah dia lakulakan sejak tiga tahun belakangan. “Tidak ada harga khusus. Sukarela aja,” sambungnya.
Biasanya sekali melakukan kegiatan cat batu nisan dan bersihkan rumput di makam, Adit diberi rupiah sebesar Rp20 ribu sampai Rp50 ribu. Peluang rezeki seperti ini bukan setiap hari dia peroleh. Banyak momentum menjelang masuknya bulan puasa saja.
Uang itu, biasanya Adit gunakan untuk tambahan jajan di sekolah dan kebutuhan sehari-hari lainnya. Puncaknya, dia dan beberapa rekan se profesi lainnya akan tetap sibuk pada saat sehari sebelum Ramadhan masuk. Sebab jumlah pengunjung cukup ramai.
Peluang seperti ini tentu tidak hanya Adit yang melirik. Ada banyak anak-anak yang bermukim di sekitar komplek itu, turun membawa cangkul untuk menawarkan jasa bersih makam.
“Yang jelas, kami tidak pernah patok harga. Seiklasnya saja. Selain untuk mencari rezeki, setidaknya ini juga amal bagi kami-kami yang bekerja tawarkan jasa seperti ini,” tambahnya.
Penulis: Dilla
Â