BERTUAHPOS.COM (BPC), INHIL – Pada pelaksanaan Milad Kabupaten Indragiri Hilir (Inhil-Riau) yang ke 51 nantinya tanggal 14 Juni 2016. Pemerintah Kabupaten akan memberikan penghargaan dengan menganugrahkan Gemilang Award kepada tokoh-tokoh yang memberi kontribusi perubahan di Inhil.
Â
Hal tersebut diungkapkan HM Wardan yang merupakan Bupati Indragiri Hilir melalui Kabag Humas Setda Inhil, Nursal.
Â
“Tahun ini, Insya Allah kita akan kembali memperingati penyelenggaraan Milad ke 51 Kabupaten Indragiri Hilir. Saat peringatan Milad nanti, Pemkab akan menganugerahkan atau memberi penghargaan Gemilang Award kepada tokoh-tokoh pembawa perubahan,†ujar Wardan melalui Nursal, Jum’at (10/6/2016).
Â
Nursal juga mengatakan, penghargaan itu nantinya diberikan kepada tokoh-tokoh yang memberikan kontribusi dan inofasi perubahan yang sangat dinilai baik oleh Pemda. Penghargaan itu ada di bidang pendidikan, kesehatan, lingkungan, budaya dan agama.
Â
“Itu bidang-bidang yang akan dinilai tokoh-tokoh untuk memperoleh Gemilang Award,†ujarnya lagi.
Â
Sementara itu, untuk persiapan pelaksanaan Milad tersebut dalam waktu dekat ini persiapan akan rampung keseluruhan. “Saat ini persiapan sudah mencapai 50 persen, dalam 3 hari kedepan Insya Allah akan 100 persen,†tukasnya. (Adv)