BERTUAHPOS.COM (BPC), PEKANBARU – Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) Stasiun Pekanbaru memperkirakan hujan masih akan mengguyur Riau. Bisa turun pada sore atau malam hari.
Hal itu disampaikan Kepala Seksi (Kasi) BMKG Stasiun Pekanbaru, Slamet Riyadi kepada bertuahpos.com. “Potensi hujan ringan hingga sedang tidak merata berpeluang terjadi di Riau bagian tengah, barat dan selatan pada sore dan malam hari,†sebutnya, Kamis (02/06/2016).
Diinformasikan Slamet, kini Riau sudah masuk musim kemarau. “Tetapi sebagian, ada daerah yang belum masuk kemarau seperti Bangkinang dan Rengat. Kalau Tembilahan sudah,†ujar Slamet.
Sehingga suhu udara cukup panas pada siang hari dengan temperatur maksimal 32.5 – 34.5 celcius dengan kelembaban maksimal 92 – 97 persen. Angin secara umum dari arah Tenggara hingga Barat Daya dengan kecepatan 05 – 15 knots (10 – 27 Km/jam).
Sedangkan hotspot atau titik panas BMKG tidak mendeteksi di Riau. “Hotspot nihil,†sebut Slamet.
Sehingga visibility atau jarak pandang di Pekanbaru relatif normal masih delapan kilometer, Rengat lima kilometer, Dumai enam kilometer, dan Pelalawan tujuh kilometer.
Prakiraan tinggi gelombang laut berlaku mulai pukul 07.00 WIB sampai 19.00 WIB, Rokan Hilir (Rohil) 0.25 – 0.5 meter, DumaI 0.25 – 0.5 meter, Bengkalis 0.25 – 0.5 meter, Indragiri Hilir (Inhil) 0.25 – 0.5 meter, dan Kepulauan Meranti 0.25 – 0.5 meter.
Penulis: Riki