BERTUAHPOS.COM, PEKANBARU – Gubernur Riau, Syamsuar mengakui hingga kini belum bisa membaca peta dan memberi penilaian terhadap kinerja pimpinan Organisasi Perangkat Daerah (OPD) di lingkungan Pemprov Riau.
Meskipun beberapa kali rapat evaluasi dengan pimpinan OPD di lingkungan Pemprov Riau sudah dilakukan. “Tahapan evaluasi masih berlanjut dan akan tetap dilaksanakan terus,” ungkapnya, di Pekanbaru, Jumat 8 Februari 2019.
Dia menyebut, secara jabatan sebagai Gubernur Riau, Syamsuar menyatakan belum genap sebulan. Oleh sebab itu untuk membaca peta kenerja di masing-masing OPD di lingkungan Pemprov Riau belum bisa dia kemukakan.Â
“Kami saja belum sampai sebulan, kasihlah kesempatan. Nanti lah itu, yang jelas sekarang masih ada tahapan evaluasi yang akan kami lakukan. Sabar saja,” sambungnya.
Sejak awal dia menekankan bahwa mengumpulkan para pimpinan OPD di lingkungan Pemprov Riau tidak lain untuk menyelaraskan program 100 hari kerja Gubernur dan Wakil Gubernur Riau.Â
Artinya, jika memang ada program-program yang dianggap sejalan dengan 10 program 100 hari kerjanya maka akan disesuaikan.Â
Hanya cara ini yang bisa dilakukan mengingat keinginan Syamsuar untuk membaurkan programnya dalam APBD Riau 2019, yang disusun 2018 lalu tidak terakomodir. (bpc3)