BERTUAHPOS.COM, PEKANBARU – Awal Februari 2019, harga emas 24 karat dan 22 karat di Pekanbaru mengalami kenaikan. Untuk harga emas 24 karat naik hingga Rp50 ribu, emas 22 karat (kadar 70%) naik Rp14 ribu, sedangkan kadar 50% naik hingga Rp70 ribu.
Dari pantauan bertuahpos di Pasar Kodim Jalan A. Yani Pekanbaru di salah satu toko emas Merapi, Jumat 01 Februari 2019.
Harga emas 24 karat naik hingga Rp50ribu dari harga sebelumnya Rp1.430.000 kini Rp 1.480.000. Sama halnya dengan emas 22 karat 70% dari harga sebelumnya Rp400.000 menjadi Rp.414.000, sedangkan kadar yang 50%Â naik dari harga sebelumnya Rp220ribu menjadi Rp290ribu.
“Untuk saat ini harga emas 24 maupun 22 karat naik, untuk emas 24 karat naik hingga Rp50 ribu begitupun harga emas 22 karat juga naik hingga Rp70 ribu,” ungkapnya.
” Harga emas berubah-rubah kadang naik kadang turun. Tapi untuk sekarang lebih banyak yang menjual dari pada yang membeli, mungkin karena harga emas lagi naik. Untuk peminat emasnya tergantung kalau untuk fassion saja peminatnya lebih ke emas 22 karat tapi kalau untuk investasi lebih ke emas 24 karat, tapi peminat lebih banyak yang suka sih emas 22 karat,” jelasnya. (cr1)