BERTUAHPOS.COM, PEKANBARU– PT Pegadaian (Persero) Kantor Wilayah II mencatat memasuki H-5 jelang Idul Fitri, masyarakat ramai menebus emas. Fenonema tersebut disebabkan oleh ramainya nasabah yang mendapatkan Tunjangan Hari Raya (THR).
Hal tersebut disampaikan Kepala PT Pegadaian (Persero) Kanwil II Pekanbaru, Mulyono, melalui Humas PT Pegadaian (Persero) Kanwil II Pekanbaru, Deswizar Arif. “Trennya saat ini jelang lebaran, nasabah lebih banyak menebus daripada mengadai,” ujarnya, Rabu (23/07/2014).
Menurut Deswizar fenomena ini lumrah terjadi setiap awal tahunnya. “Sejak Januari hingga Juni, masyarakat masih lebih banyak menggadai, dan jelang lebaran transaksi didominasi menebus.
Bagi Deswizar ramainya masyarakat yang mendatangi Kantor Pegadaian untuk menebus perhiasan yang dulu digadai, beralasan ingin memakainya di hari raya Idul Fitri. “Jadi emasnya ditebus untuk dipakai saat lebaran,” jelasnya.
Kendati banyak yang melakukan penebusan, namun masih ada juga nasabah yang datang ke kantornya untuk mengadaikan barangnya untuk keperluan lebaran.
 “Walaupun jumlahnya lebih sedikit ketimbang hari biasa,” sebut Dezwizar.
Usai lebaran Idul Fitri 1435 hijriah diperkirakan transaksi gadai bakal kembali mendominasi. “Siklusnya begitu, usai hari raya idul fitri, banyak orang yang menggadaikan barang lagi,” tuturnya. (riki)