BERTUAHPOS.COM (BPC), PEKANBARU – Di Vietnam, pengobatan akupunktur berkembang pesat. Malah saat negeri itu berperang melawan penjajah Amerika Serikat, akupunktur adalah cara yang dilakukan untuk berbagai pengobatan.
Â
Memang, akupunktur punya sejarah yang kelewat panjang. Dalam banyak kisah, pengobatan akupunkur ini disebut-sebut berasal dari negeri China dan sudah berkembang sejak 2000 tahun. Bahkan ada yang menyebut sudah terjadi 5000 tahun silam.
Â
Tapi di Vietnam, pengobatan dengan cara akupunktur ini diklaim berasal dari Vietnam. Di negeri ini, akupunktur juga sudah berkembang sejak ribuan tahun silam.
Â
Prof. Dr. dr. Nguyen Tai Thu sendiri menyatakan, bahwa pengobatan dengan akupunktur di negerinya sudah berkembang sejak 3500 tahun silam. Dalam kitab kuna Vietnam, seperti Nei King dan Lin Shu sudah dibicarakan perihal analgesia dan anestesia akupunktur.
Â
“Di dalam kitab itu antara lain juga sudah diuraikan tentang pemilihan titik akupunktur yang tepat, bagaimana cara penusukannya, dan masih banyak lagi lainnya,†katanya.
Â
Dari teori-teori yang ada dalam kitab kuna itu, tambah Prof. Nguyen, kemudian dikembangkan oleh bangsa Vietnam maupun China. Dan hasilnya bisa dilihat seperti sekarang ini, bahwa akupunktur berjalan seiring dengan ilmu kedokteran (Barat).
Â
Perkembangan pengobatan akupunktur di Vietnam sendiri, terang Prof. Nguyen, dimulai sejak negara itu berperang melawan Amerika Serikat. Dalam peperangan itu memang banyak sekali prajurit dan warga yang menderita luka-luka.
Â
Karena waktu itu persediaan obat amat kurang, maka jalan satu-satunya untuk menyembuhkan luka-luka itu dengan cara anestesi akupunktur. Cara pengobatannya pun tak jarang berada di tengah medan perang yang kemudian baru dikirim ke rumah sakit.
Â
Prof. Nguyen juga mengakui, bahwa perkembangan akupunktur untuk pembedahan pada awalnya memang belum bisa membuahkan hasil yang memuaskan.
Â
Tapi setelah dilakukan penyelidikan dan dipelajari terus-menerus dengan cermat, akhirnya didapat hasil yang memuaskan.
Â
Akupunktur ini sekarang digunakan untuk berbagai kasus anestesi. Itu yang membuat akupunktur dikembangkan oleh negara-negara lain seperti Jepang, Perancis, dan negara-negara lainnya. jss