BERTUAHPOS.COM (BPC), PEKANBARU – Wacana Bank DKI yang dikabarkan akan relokasi dari Riau, sudah sempat pencuat sejak enam bulan yang lalu. Namun hingga kini juga belum ada kejelasan pastinya.
Namun Bank Indonesia (BI) mengaku belum mengetahui sama sekali soal kabar rencana relokasi Bank DKI dari Riau. Kepala BI Kantor Perwakilan Riau, Ismet Inono mengatakan, kalau hanya sebatas wacana mungkin saja hal itu akan dilakukan oleh perbankan milim Pemerinta Jakarta ini. (Baca: Isu Relokasi, Bank DKI Terkesan Tertutup)
“Saya baru mendengar berita ini. Kalau misalnya wacana mungkin-mungkin saja,” kata Kepala BI Kantor Perwakilan Riau Ismet Inono, kepada bertuahpos.com, Selasa (29/11/2016). (Baca: Sepi, beginilah Keadaan Bank DKI Cabang Pekanbaru)
Dia menambahkan, seperti biasa, jika sebuah bank akan melakukan relokasi operasional dari suatu daerah, tetap akan dilakukan kajian secara mendalam terlebih dahulu. Kajian-kajian tersebut, kata Ismet secara umum tentu saja menyangkut urusan operasional, dan kondisi perbankan itu sendiri.
Penulis: Melba Ferry Fadly