BERTUAHPOS.COM (BPC), PEKANBARU – Sering merasa repot kalau harus buat roti sendiri, kalau beli takut roti yang dimakan tidak bersih. Sekarang ada solusi cerdas untuk bunda dalam membuat roti, Rebread hadir sebagai mesin pembuat kue dengan tagline praktis, hemat, sehat dan enak.
Hanya dengan satu jari saja mesin ini mampu bekerja layaknya tangan manusia mencampur, menguleni, fermentasi (proses pengembangan) dan memanggang.
Tak hanya itu saja, Rebread sangat hemat listrik bahkan lebih hemat dari rice cooker, dengan teknologi Ecobake, biaya listrik membuat roti seberat 900 gr saja misalnya hanya Rp 275 dan dapat menjadi sarapan semua keluarga.
Marketing Rebread, Rida mengatakan, membuat roti dengan Rebread sangat hemat.
“Biaya bahan terbaik untuk membuat satu buah roti 500gr sampai 900gr hanya berkiasar Rp 4.500 sampai Rp 8.600 saja,” sebutnya Selasa (10/11/2015).
Selain praktis, karena hanya perlu memasukkan bahan dan menekan tombol, bunda juga tidak perlu belajar menguasai proses membuat roti dan memanggang, sebab dengan fungsi timer, kita dapat menikmati roti hangat saat bangun tidur.
“Kita tinggal stel saja timernya, sambil mengerjakan kerjaan lain, jika waktunya sudah habis, mesin hanya bekerja sebagai proses penghangatan saja, anda juga bisa menyetel sesuai tekstur roti yang di inginkan seperti Light, Medium, Dark, Fruit,” tambahnya.
Hanya dengan Rp 2.380.000 anda dapat menemukannya di Gramedia Sudirman Pekanbaru, terasa mahal jika harus membeli secara tunai bunda dapat memilikinya dengan cara cicil (kredit) 6 bulan seharga Rp 396.700/ bulan, 12 bulan 198.400/bulan. Dapatkan juga bonus 1 buah buku resep Rebread 130 halaman berisi puluhan resep membuat roti, mulai dari roti tawar lembut, roti manis, roti prancis, roti isi coklat, yogurt, selai buah, kue bolu, tape ketan, ketan uli, makaroni schotel dan masih banyak lagi yang lainnya. Informasi lebih lanjut dapat menghubungi Rida: 0812 7760 3204 (nova)