BERTUAHPOS.COM, TELUK SUNGKA – Harga jual buah pinang di Desa Teluk Sungka Kecamatan Gaung Anak Serka (GAS) Kabupaten Indragiri Hilir (Inhil) Riau anjlok dari Rp 9.000/kg, kini hanya dihargai Rp 5.000 perkilonya.
Â
“Sekarang sekilonya hanya sekitar Rp 5000 saja,” sebut Edi salah seorang pekerja pengepul buah pinang yang berada di desa tersebut kepada bertuahpos.com, Jumat (27/2/2015).
Â
Menurut penuturannya, anjloknya harga salah satu penghasilan tambahan masyarakat setempat ini sudah berlangsung selama dua hari tepatnya pada Rabu (25/2/2015) kemarin. Namun masyarakat masih mendapat kesempatan harga hingga Rp 6000 jika kualitas dari buah pinang tersebut baik.
Â
“Sudah sekitar dua hari ini turunnya, kalau pinangnya cukup tua masih bisa dibeli dengan harga enam ribu,”bebernya.
Â
Penurunan harga jual salah satu penghasilan tambahan masyarakat setempat ini memang kerap terjadi dan para pengepul tidak bisa menjelaskan apa penyebab anjloknya harga tersebut karena mereka hanya berpatok kepada harga yang dibeli oleh perusahaan dimana tempat mereka menjual kembali pinang-pinang dari masyarakat tersebut.
Â
“Kalau kita jual kepada perusahaan rendah maka kita juga tidak bisa beli dengan harga tinggi, bisa rugi kita,” paparnya. (ezy)