BERTUAHPOS.COM, PEKANBARU — Pertumbuhan bisnis kuliner di Pekanbaru bak jamur di musim hujan. Hal ini menandakan bahwa sektor kuliner merupakan bisnis sangat seksi di Pekanbaru.
Ketua Melayu Chef Association (MCA) Riau Amiruddin meyakini bahwa sektor kuliner di Pekanbaru tak ada matinya. Hal ini seiring dengan meningkatnya pertumbuhan penduduk yang kian pesat.
“Kuliner itu adalah kebutuhan pokok masyarakat yang semakin dibutuhkan seiring dengan pertumbuhan masyarakat. Makanya saya bilang kalau bisnis kuliner itu sangat seksi untuk saat ini,” tuturnya, kepada Bertuahpos.com, Rabu, 26 Oktober 2022.
Dia menilai, pertumbuhan industri kuliner di Pekanbaru memang tak lepas dari perkembangan digitalisasi kian masif. Sektor kuliner berhasil mengambil perannya dan menjadi peluang bisnis menjanjikan.
Amiruddin menjelaskan, sejak awal MCA sangat mendorong tumbuhnya usaha-usaha kuliner baru dan mengambil bagian dari luasnya pasar digital saat ini. Sementara MCA, kata dia, akan selalu mengakomodir dalam hal edukasi pelaku usaha.
“Jadi, jangan pernah takut untuk membuka usaha kuliner. Soal untung rugi, itu hal biasa, yang penting kami mendorong kepada anak muda, ayo mulai dulu bisnisnya,” tuturnya.***