BERTUAHPOS.COM, PEKANBARU – DPRD Provinsi Riau menggelar sidang paripurna istimewa pengambilan sumpah dan janji dua pimpinan DPRD, Selasa (6/01/2014). Dua pimpinan dewan tersebut yakni Noviwaldy Jusman dari Demokrat dan Manahara Manurung dari PDIP.
Plt Gubernur Riau Arsyadjuliandi Rachman memberikan selamat atas pelantikan pimpinan dewan tersebut. Dia berharap mereka bisa bersinergi dengan pemprov terkait program yang sudah direncanakan.
“Saya mengucapkan selamat kepada pimpinan DPRD yang baru saja dilantik dan saya berharap kepada pimpinan dewan yang baru bisa bersinergi dengan pemprov untuk program pemerintah yang dipersiapkan,” ujarnya.
Sebagaimana diketahui, kini DPRD Provinsi Riau memiliki empat pimpinan. Terdiri satu ketua dan tiga wakil DPRD Riau.
Sebelumnya, pada saat rapat paripurna istimewa tersebut hadir sejumlah kepala daerah di Riau, pejabat di lingkungan Provinsi Riau beserta tamu undangan. (iqbal)