BERTUAHPOS.COM, TELUKKUANTAN — Pasca diperintahkan Bupati Kuansing Andi Putra agar bantuan kepada korban banjir di dua kecamatan segera diberikan, Dinas Sosial Pemberdayaan Masyarakat dan Desa Kabupaten Kuansing pun telah menyalurkan bantuan puluhan kardus Mie Instan kepada warga korban banjir di dua Kecamatan, Rabu 16 Juni 2021 kemarin.
2 desa dari 2 kecamatan yang dilanda banjir tersebut adalah Desa Petapahan, Kecamatan Gunung Toar dan Kelurahan Muara Lembu Kecamatan Singingi.
Dari kedua kecamatan tersebut, terdapat 291 kepala keluarga yang menjadi korban.
“Iya. Seseuai perintah pak bupati, kami langsung mengantarkan bantuan ke dua lokasi tersebut (hari itu juga),” kata Plt Kadinsos PMD Kuansing Drs Napisman kepada wartawan, Kamis 17 Juni 2021.
Dia menambahkan, bahwa pihaknya sudah menyalurkan bantuan untuk korban banjir. Untuk Desa Petapahan, ada 178 KK yang menjadi korban banjir. Sedangkan di Muara Lembu sebanyak 113 KK.
Napisman menjelaskan, banjir yang terjadi di dua daerah tersebut diakibatkan oleh hujan deras dengan durasi yang cukup lama. Sehingga kedua sungai yang menjadi langganan banjir itu meluap dan merendam ratusan rumah. (rilis)