BERTUAHPOS.COM, PEKANBARU — Walikota Pekanbaru Firdaus mengatakan penyebaran covid-19 di pasar tradisional jauh lebih berpotensi ketimbang di pusat perbelanjaan modern dan mal.
Dia mengatakan, hal itu lantaran penerapan protokol di pasar tradisional lebih sulit ketimbang mal. Sebab itu, dirinya meminta agar masyarakat selalu waspada saat berada di pasar tradisional di Pekanbaru.
“Jadi yang kita waspadai sekarang itu pasar-pasar tradisional,” katanya, Rabu, 19 Mei 2921.
Firdaus mengklaim bahwa Satgas Penanganan Covid-19 Pekanbaru rutin melakukan pengawasan di pasar tradisional. Hal itu dilakukan mengingat pemerintah belum bisa menutup aktivitas pasar atas dasar pertimbangan perekonomian masyarakat.
Sejauh ini, dia berharap kesadaran masyarakat untuk selalu patuh pada protokol kesehatan saat mereka berada di pasar tradisional di Pekanbaru. Mengingat aktivitas orang di pasar ini datang dari berbagai daerah, termasuk luar provinsi.
Sementara untuk pusat-pusat perbelanjaan seperti mal, walikota menilai tingkat kerawanan akan terjadinya penularan virus Covid lebih kecil dibandingkan pasar tradisional. Sebab mereka menyediakan fasilitas protokol kesehatan dan diikat oleh ketentuan pemerintah. (bpc2)