BERTUAHPOS.COM — Ketua Umum partai demokrat Agus Harimurti yudhoyono berpeluang untuk masuk dalam bursa Calon Presiden [Capres] 2024 di posisi wakil. Demokrat dan Presiden PKS Ahmad Syaikhu sudah lebih dulu menggelar pertemuan di kantor Demokrat. Pertemuan itu pun disebut mengulas kepentingan yang sama untuk bursa Pilpres 2024 mendatang.
Pandangan ini disampaikan oleh Pengamat politik Wempy Hadir. Apa yang sudah dilakukan PKS dan Demokrat, dianggap langkah awal untuk menjalin kekuatan bersama untuk menyusun strategi politik kedepan dalam menghadapi situasi pencalonan Presiden dan Wakil Presiden setelah Jokowi.
“AHY memiliki peluang untuk menjadi calon wakil presiden 2024. Pertemuan [PKS dan Demokrat] memiliki kepentingan sama untuk maju ke gelanggang Pilpres 2024,” ungkapnya, dikutip dari GenPI.co.
Melihat kondisi politik ada, maka ada kemungkinan Partai Nasdem berjabat tangan dengan PKS dan Demokrat. Wempy pun menilai bahwa kekuatan koalisi itu tentu akan berpengaruh terhadap presidential treshold jika Nasdem turut meramaikan koalisi.
Dia menuturkan, Nasdem mempunyai 59 kursi di DPR RI atau 9,05% perolehan suara nasional. Dengan demikian, secara elektoral koalisi ini mempunyai 25,03% suara Pileg nasional dengan 163 kursi DPR RI.
Sosok AHY dianggapnya mempunyai peluang besar untuk menjadi calon wakil presiden 2024 nanti jika PKS dan Nasdem memberi dukungan kepada Partai Demokrat. Maka Calon Presiden [Capres] yang bisa dipertimbangkan adalah Anies Baswedan. Dengan demikian akan terbentuk pasangan Anies-AHY pada pilpres 2024.
Tidak hanya itu, Wempy juga menilai poros ini sangat bisa terbentuk dan menjadi poros yang tidak bisa dianggap remeh oleh lawan politik lainnya. (bpc2).