BERTUAHPOS.COM, PEKANBARU — Juru Bicara Penanganan Covid-19 Riau dokter Indra Yovi mengungkapkan, ditemukan dua kasus terkonfirmasi corona meski sudah mendapatkan vaksin Covid-19.
Hal ini menandakan, bahwa disiplin protokol kesehatan masih tetap menjadi prioritas utama untuk menekan angka penyebaran kasus Covid-19
“Tiga hari yang lalu saya mendapatkan berita ada dua kasus baru Covid-19 di Riau, pasien yang dua orang ini sudah divaksin dua kali tapi masih bisa terpapar (terkonfirmasi Covid-19, red),” ungkapnya dalam konferensi pers di Posko Covid-19 Riau Jalan Diponegoro, Pekanbaru, Rabu, 10 Maret 2021.
“Artinya, vaksin tidak serta merta memberikan perlindungan 100 persen kepada individu tersebut. Masih punya resiko terpapar Covid-19, makanya walau sudah divaksin, protokol kesehatan (Prokes) tetap wajib dilaksanan,” katanya.
Dia menegaskan, hingga kini kewajiban mematuhi protokol kesehatan masih menjadi prioritas utama di tengah masyarakat.
“Masker wajib dipakai, rajin mencuci tangan, menjaga jarak, menghindari kerumunan dan mengurangi mobilisasi (bepergian, red). Ini untuk mengantisipasi dan menghindari penularan Covid-19,” jelasnya.
Selain itu, ia juga berharap masyarakat di Riau yang belum divaksin dapat segera mendapatkan vaksinasi untuk membentuk imunitas. (bpc2)