BERTUAHPOS.COM, PEKANBARU — Kegiatan perkuliahan di Fakultas Dakwah dan Komunikasi (FDK) UIN Suska Riau dipastikan efektif mulai awal Oktober 2020.
Dekan FDK UIN Suska Riau Dr Nurdin, MA mengatakan proses perkuliahan pada awal semester ganjil akan dilakukan secara daring, sesuai dengan ketentuan protokol kesehatan yang ditetapkan pemerintah.
“Pembelajaran pada semester ganjil yang mulai dilaksanakan pada awal bulan Oktober ini di lakukan secara daring,” ungkapnya kepada Bertuahpos.com, Jumat, 2 Oktober 2020.
Nurdin menjelaskan, kegiatan kampus lainnya yang berkaitan dengan akademik kemahasiswaan, seperti ujian skripsi, seminar proposal hingga bimbingan skripsi juga akan dilakukan secara daring.
Dia mengatakan pihaknya akan memberlakukan metode seperti ini selama belum ada petunjuk baru dari pemerintah di tangah pandemi covid-19.
“Anjuran pemerintah sudah jelas tidak memperbolehkan akademisi melakukan pembelajaran tatap muka untuk menghindari penyebaran virus corona. Oleh sebab itu, semua kegiatan yang berkaitan dengan mahasiswa dilakukan secara daring,” sambungnya.
Sejauh ini, dijelaskan Nurdin, ada beberapa kendala yang dihadapi dalam melaksanakan kegiatan perkuliahan secara daring. Pertama kekurangan SDM, karena masih belum begitu paham bagaimana penggunaan aplikasi pembelajaran daring.
“Akan tetapi kendala ini dapat diatasi dengan cara mengadakan seminar atau workshop mengenai metode pembelajaran daring. Sudah kami lakukan, gunanya untuk menambah pengetahuan tentang pembelajaran daring juga,” katanya.
Kendala lainnya yang sering dialami yaitu kendala teknis. Seperti jaringan tiba-tiba buruk. Apalagi bagi mahasiswa yang saat ini berada di kampung halaman mereka kesulitan untuk mendapat jaringan internet yang baik.
“Untuk kendala ini solusinya, ya dosen membagikan materi dalam bentuk e-book atau video dapat dipelajari mahasiswa yang mengalami kesulitan jaringan,” tuturnya.
Nurdin juga menganjurkan kepada setiap pegawai, dosen dan mahasiswa agar selalu patuh pada protokol kesehatan, baik saat berada di kampus, maupun di luar dalam melaksanakan kegiatan sehari-hari, agar tidak terpapar virus corona. (mg5)
#satgascovid19 #igatpesanibu #ingatpesanibupakaimasker #ingatpesanibujagajarak #ingatpesanibucucitangan #pakaimasker #jagajarak #jagajarakhindarikerumunan #cucitangan #cucitanganpakaisabun