BERTUAHPOS.COM, PEKANBARU – Kepala Dinas Perdagangan dan Perindustrian (DPP) Kota Pekanbaru, Ingot Ahmad Hutasuhut, menuturkan pihaknya meraup ratusan juta dari kegiatan UPT Metrologi.
“Sampai hari ini Rp200 juta lebih,” ujarnya kepada bertuahpos.com, Rabu 17 Juli 2019.
Ingot menjelaskan, pemasukan Rp200 juta lebih ini tidak hanya berasal dari retribusi tera ulang timbangan. Tapi juga dari reteibusi tera ulang lainnya.
“Penerimaan daerah dari metrologi bukan hanya tera timbangan, tapi ada juga seperti tera truk tanki,” jelasnya.
Lanjut Ingot, khusus tera ulang timbangan baru tahun 2019 ini dilakukan penarikan retribusi.
“Sebelumnya (tahun 2018) kita tidak menarik retribusi dari pelaksanan tera ulang timbangan. Tapi tahun ini pelaksanaan tera ulang timbangan sudah kita kenakan retribusi sesuai dengan Perda. Sekitar Rp10 ribuan tergantung besar timbangan yang ditera,” pungkasnya.
Ingot menambahkan, besaran angka Rp200 juta ini dipastikan akan terus bertambah. Terutama pemasukan dari retribusi tera ulang timbangan.
“Tahun lalu kita sudah daerah tertib ukur. Tahun ini semua pasar akan kita laksanakan. Tahun ini kita pertajamkan lagi,” pungkasnya. (bpc9)