BERTUAHPOS.COM, PEKANBARU – Taman yang berada di simpang tiga Arifin Ahmad – Sudirman atau tepat di depan MTQ layak menjadi alternatif hiburan bagi masyarakat Pekanbaru.
Meskipun lahannya kecil, namun masyarakat tetap menjadikannya lokasi hiburan. Salah satunya Yayan warga Marpoyan Damai yang mengatakan bahwa taman tersebut cocok dijadikan tempat hiburan alternatif.
“Lagian di sini tempatnya teduh, belum lagi ada tempat main untuk anak-anak. Meskipun masih sedikit yang kadang datang, saya rasa bagus saja jadi alternatif hiburan,” ujarnya, Minggu (22/2/2015).
Menurutnya, tempatnya yang teduh juga membawa suasana nyaman bagi pengunjung yang singgah ditaman tersebut. “Tempatnyakan teduh itu saja sih yang saya suka dari sini, tinggal perawatan berkala saja lagi agar tidak rusak,” lanjutnya.
Lain halnya dengan Syukri yang mengatakan bahwa taman tersebut kurang tepat jika dijadikan taman hiburan atau rekreasi, pasalnya jika banyak masyarakat datang akan banyak yang memarkirkan kendaraan sembarangan.
“Ya yang dikhawatirkan seperti itu, kalau banyak yang parkir sembarangan tentu akan menyebabkan masalah dikemudian hari. Kecuali ada disediakan tempat atau parkir di SPBU saya rasa tidak jadi masalah,” jelasnya.
Dirinya menilai, saat ini memang di Pekanbaru masih kekurangan lokasi-lokasi wisata. Sehingga masyarakat Pekanbaru sendiri masih haus akan tempat hiburan untuk berrekreasi.
“Saya harap sih di Pekanbaru ini ditambah deh tempat wisatanya, agar masyarakat juga tidak merasa hauslah dengan wisata di Pekanbaru. Terkadang mereka pasti larinya keluar Pekanbaru atau Riau,” harapnya. (iqbal)