BERTUAHPOS.COM (BPC), PEKANBARU – Masjid Raya An Nur di Jalan Hang Tuah Pekanbaru ini memang besar. Jumlah jemaahnya banyak. Masjid ini bahkan menjadi ikon Riau, dan acap kali tampil sebagai simbol wisata relegi di Pekanbaru.
Masjid ini, juga menerima pemasukan dana umat yang sangat besar. Pengurus masjid itu memberikan laporan keungannya sesaat sebelum salat Jumat berlangsung. Hingga 30 Maret 2017 jumlah sumbangan itu fantastis sampai Rp 66 juta lebih.
Laporan keuangan itu diketahui langsung oleh Ketua Umum pengurus Masjid An Nur, Faisal Karim. Dalam seminggu saja, yakni per tanggal 24 Maret sampai 30 Maret 2017, infak yang berhasil dikumpulkan sebanyak Rp 22 juta lebih. Dengan biaya pengeluaran Rp 18 juta lebih. Total dana infak yang terkumpul yakni Rp 66 juta lebih.
Baca: Kapolri Beri 200 Karpet dan Uang Tunai untuk Masjid Agung Annur
Sementara untuk infak anak yatim dalam seminggu belakangan bisa terkumpul Rp 2 juta lebih dengan pengeluaran Rp 0. Total hingga saat ini, anggran untuk anak yatim itu sebanyak Rp 18 juta lebih
Sedangkan dana infak untuk kaum duafa, dalam seminggu terakhir, berhasil terkumpul sebanyak Rp 1 juta, dengan pengeluaran Rp 0. Total keseluruhan sumbangan itu sebesar Rp 23 juta lebih. Informasi ini disampaikan langsung oleh pengurus Masjid.
“Melihat jumlah pengunjung, baik yang melakukan ibadah atau tidak di masjid ini, rasanya wajar pengurus masjid bisa mengumpulkan dana umat sebanyak itu. Dana inilah yang akan dipergunakan untuk keperluan operasional masjid,” katanya.
Penulis: Melba Ferry Fadly