BERTUAHPOS.COM (BPC), INHIL – Akan digelar ajang wisata olahraga bersepeda sekaligus menikmati keindahan alam oleh Jelajah Eko Wisata Solop (JES) 2017. JES ini akan dimulai tanggal 14 Mei 2017 mendatang, di Kabupaten Indragiri Hilir (Inhil).
Junaidi Ismail selaku Kepala Dinas Pemuda, Olahraga, Budaya dan Pariwisata (Disporabudpar) Kabupaten Inhil mengatakan peserta dari berbagai kabupaten di Provinsi Riau akan dihadirkan.Â
“Nantinya akan ada lebih dari 300 peserta pesepeda,” jelasnya kepada bertuahpos.com saat ditemui di ruang kerjanya, Selasa (09/05/17).
Menggiatkan olahraga massal ini sekaligus untuk mempromosikan Inhil. Daerah-daerah yang akan ikutserta di JES ini di antaranya Pelalawan, Pekanbaru, Inhu, Dumai, serta Siak. “Untuk dari luar provinsi ada juga yang sudah mengontak ke Panitia, hanya saja kita belum mendapatkan kepastiannya, yakni dari Yogyakarta,” tambahnya.
Dalam ajang JES ini juga memberikan berbagai hadiah menarik, bagi pengendara sepeda yang ingin merasakan pengalaman bersepeda seperti rute penuh tapi tanpa perasaan stres karena berkompetisi.
“Silahkan datang dan ikuti di Jelajah Eko Wisata Solop ini, dijamin Anda akan ketagihan,†tutupnya. (Bpc14)