BERTUAHPOS.COM – Gubernur Riau, Abdul Wahid, kembali menunjuk tiga pejabat pelaksana tugas (Plt) untuk mengisi kekosongan jabatan di lingkungan Organisasi Perangkat Daerah (OPD) Pemerintah Provinsi Riau. Penunjukan terbaru ini menambah daftar jabatan OPD yang diisi oleh Plt menjadi enam posisi.
Tiga nama baru yang dipercaya mengemban tugas sebagai Plt yakni Helmi, Roni Rakhmat, dan Daslina. Helmi yang kini menjabat sebagai Kepala Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP) ditugaskan sebagai Plt Kepala Biro Ekonomi Setdaprov Riau.
Sementara itu, Kepala Dinas Pariwisata Riau, Roni Rakhmat, kini merangkap jabatan sebagai Plt Kepala Dinas Kebudayaan, menggantikan Hj. Jahrona Harahap yang sebelumnya mengisi posisi tersebut secara sementara. Adapun Daslina, yang sebelumnya menjabat Pengawas Mutu Pakan Ahli Madya, kini naik sebagai Plt Kepala Dinas Peternakan dan Kesehatan Hewan Riau.
Asisten I Setdaprov Riau yang juga Kepala Badan Kepegawaian Daerah (BKD), Zulkifli Syukur, membenarkan penunjukan tersebut. “Surat keputusan untuk ketiganya sudah diserahkan kemarin,” kata Zulkifli, Kamis (10/4/2025).
Ia juga menjelaskan alasan penunjukan Plt tersebut. Untuk posisi Kepala Dinas Kebudayaan, kekosongan terjadi pasca wafatnya Raja Yoserizan Zein pada Oktober 2024. Sementara di Biro Ekonomi, jabatan Plt sebelumnya dipegang Firdaus, namun tidak diperpanjang setelah pejabat definitif Alzuhra Dini Alinoni memasuki masa pensiun awal Januari 2025.
Adapun posisi Plt Kepala Dinas Peternakan sebelumnya diisi oleh Heri Afrizon. Namun sama seperti lainnya, masa tugas Heri sebagai Plt tidak diperpanjang. Penunjukan ini melengkapi tiga Plt yang sudah lebih dahulu ditetapkan Gubernur Wahid, yakni Syahrial Abdil sebagai Plt Sekdaprov Riau, M. Job Kurniawan sebagai Plt Kepala Dinas Pangan, Tanaman Pangan dan Hortikultura, serta Dianto Mampanini sebagai Plt Kepala Badan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BPSDM) Riau.
Langkah Gubernur menunjuk sejumlah Plt dilakukan untuk memastikan roda pemerintahan tetap berjalan lancar, sembari menunggu proses pengisian pejabat definitif.***