BERTUAHPOS.COM, PEKANBARU – KPU Riau mengaku menghabiskan dana miliaran rupiah untuk mengadakan debat publik Paslon Gubri.
Ketua KPU Riau, Nurhamin mengaku sudah membuat penawaran agar mendapatkan harga seminimal mungkin dengan stasiun televisi nasional ini.
“Namun, kita tahu bahwa Riau tidaklah menjadi pusat isu nasional, sehingga yang kita bayarkan cukup besar. Tawaran dari mereka (stasiun televisi nasional) bahkan ada yang mencapai 2 miliar lebih,” jelas Nurhamin.
Nurhamin juga mengklaim bahwa pihaknya sudah melakukan perbandingan dengan provinsi lain yang juga telah melaksanakan debat publik, maka harga yang dibayarkan pihaknya cukup rasional.
“Jika dibandingkan daerah lain, kita cukup efesien. Jadi sudah tekan, agar harga terus turun. Akhirnya dapat ya itu, di kisaran Rp1,2 miliar. Angka pastinya ada di sekretariat KPU Riau,” tambah dia.
Baca juga:Â Jumat Ini, KPU Gelar Debat Kandidat Paslon Gubri
Nurhamin juga menegaskan bahwa penunjukkan stasiun televisi nasional ini sudah transparan dengan pengadaan di lelang pendek.
“Hasil produk ini yang harus kita bangun, yaitu meningkat kecerdasan dan tingkat partisipasi pemilih kita,” pungkas Nurhamin.
“Kita juga akan evaluasi untuk debat publik selanjutnya, dan selalu berkonsultasi dengan Badan Pengawas Keuangan dan Pembangunan (BPKP), karena ini adalah anggaran negara yang juga anggaran publik, tentu saja kita harus hati-hati dalam penggunaannya,” tutupnya. (bpc2)