BERTUAHPOS.COM (BPC), PEKANBARU – Masalah penanganan beredarnya narkotika di dalam tahanan menjadi fokus penting bagi Kapolda Riau, Brigjen Nandang. Itu berkali-kali dia tekankan kepada anggotanya.Â
Hal itu dia sampaikan dalan pidatonya saat apel bersama jajaran dan personel Polda Riau, Senin (18/9/2017). “Saya ingin sistem tahanan dan pengawasan diperketat. Ini supaya narkoba tidak masuk dan beredar dalam tahanan,” katanya.Â
Dia menegaskan mengatasi masalah seperti ini salah satunya dilakukan dengan memperketat pengawasan serta memperbaiki sistem tahanan di setiap kantor polisi, bahkan lembaga pemasyarakatan sekalipun.Â
Brigjen Pol Nandang mengakui ada banyak contoh kasus mengenai hal ini. Peredaran narkotika memang dilakukan secara masif sehingga bisa menembus Lapas dan tahanan polisi.
“Kalau dalam sel tahanan itu kan sebenarnya masih dalam pengawasan polisi. Tapi bisa masuk dan beredar barang seperti itu. Saya harap ini menjadi perhatian kota semua dalam tuntaskan masalah narkoba,” sambungnya. (bpc3)