BERTUAHPOS.COM (BPC), PEKANBARU – Harga sembilan bahan pokok (Sembako) di pasaran Pekanbaru secara keseluruhan menjelang bulan Ramadhan mengalami penurunan.
Seperti telur ayam yang biasanya satu papan dijual Rp 35 ribu per papan, hari ini bisa dibeli dengan harga Rp 33-34 ribu per papan.
Begitupun juga dengan harga beras yang berangsur-ansur turun dari harga biasa. Turunnya harga beras dikarenakan di Sumbar sedang musim panen padi. Seperti yang dijelaskan Ahdan salah seorang pedagang sembako di Pasar Kodim.
Baca: Pekan Pertama April Harga Sembako Turun 10%
“Kalau harga sembako hari ini sampai bulan Puasa nanti tentunya pasti ada kenaikan harga, tapi belum tahu apa saja barang-barang yang akan naik. Sekarang harga sembako ada yang turun, seperti harga beras. Pasokan beras dari Sumbar Insya Allah penuh menjelang bulan puasa, karena di Sumbar sedang panen padi”, katanya kepada bertuahpos.com, Senin (10/4/2017).
Seperti tercatat hari ini harga beras Anak Daro Rp 11 ribu per kg, beras Pandan Wangi Rp 13 ribu per kg, Topi Koki Rp 10 ribu per kg/Rp 115 ribu per karung, dan beras Mundam Rp 11 ribu per kg. (bpc11)