BERTUAHPOS.COM, PEKANBARU – Dalam dunia kesehatan sendiri malah dianjurkan untuk Anda melepas celana dalam saat sedang tidur. Ini lantaran akan sangat membantu peredaran darah Anda serta menyehatkan tubuh dengan manfaat lainnya. Akan tetapi jangan sekali-kali tidak menggunakan celana dalam saat beraktivitas di luar rumah di pagi atau siang hari,
Seperti dilansir dari Bodsky, ada beberapa orang yang menikmati ‘kebebasan’ itu. Menurut mereka, tidak menggunakan celana dalam akan menimbulkan sensasi unik. Akan tetapi lupakan rasa nyaman tersebut dan mari berpikir untuk sebuah manfaat kesehatan dan juga keamanan
Ini semacam berkendara roda dua di jalan tanpa menggunakan helm. Bukankah itu berbahaya? Untuk selengkapnya. Ada beberapa alasan mengapa Anda wajib menggunakan celana dalam, seperti yang dikutip dari Bodsky.
Pertama, agar selangkangan tidak berbau. Jika Anda memakai pakaian yang basah atau ketat, niscaya akan meimbulkan masalah pada kulit selangkangan Anda. Salah satunya adalah bau menyengat. Celana dalam akan mengatasi hal ini.
Kedua, mencegah radang. Kulit akan terasa iritasi karena gesekan yang disebabkan ketika bersentuhan secara rutin dengan pakaian. Ketiga, menyerap keringat. Celana dalam mampu menyerap keringat di daerah kemaluan dan menjaga daerah tersebut tetap bersih.
Dan Keempat, kolor bisa jadi helm bagi ‘master P’ Anda. Apalagi bagi Anda seorang pria dengan tingkat aktivitas yang tinggi di luar ruangan. Maka celana dalam akan sangat membantu melindungi ‘mahkota’ dari hal lain yang membahayakan, seperti benturan. Semoga bermanfaat! (bpc3)