BERTUAHPOS.COM (BPC), PEKANBARU – Ketika mengalami keseleo atau cidera saat melakukan olahraga, menjadi hal yang sangat mengganggu aktivitas tentunya.
Ditambah jika akibat cidera tersebut terjadi pembengkakan. Nah hal yang pertama kali anda lakukan adalah mengompresnya dengan air es.
“Ketika cidera atau keseleo usahakan jangan diurut, sebab saat itu kondisi otot sedang menegang. Untuk mengantisipasinya dianjurkan dikompres dengan air es,” jelas Febri selaku Fisioterapis Jumat (14/7/2017).
Masih dikatakan Febri, jika keseleo pada pergelangan kaki, dianjurkan tidak melakukan aktivitas yang menyebabkan kaki menjadi nyeri dan istirahat adalah hal yang tepat.
Selanjutnya ketika mengkompres dengan es batu tidak dengan cara pengaruh langsung pada kulit, jadi disarankan menggunakan kain tipis. Mengompres dengan es bisa dilakukan selama 15 menit, yang akan berfungsi mengurangi rasa sakit dan memar.
Nah, sangat mudah dan simpelkan untuk mengatasi keseleo saat berolahraga atau ketika bekerja. Namun jika anda tidak mendapatkan perubahan usai cidera, alangkah baiknya untuk dicek. DFengan melakukan fisioterapi bisa menjadi pilihan tentunya. (Bpc8)