BERTUAHPOS.COM, PEKANBARU – Batik sudah menjadi pakaian nasional yang mulai mendapatkan perhatian di mata masyarakat. Termasuk batik kebanggaan masyarakat Riau yakni Batik Tabir Riau.
Bahkan bati ini pun layak kita angkat untuk menjadi trend busana di tahun 2015. Mengingat aplikasi kain batik tak terbatas untuk pakaian
resmi saja, melainkan dapat diaplikasikan dengan model dan rancangan busana masa kini.
Dihimpun dari berbagai sumber, untuk area Provinsi Riau khususnya Pekanbaru, Batik motif Tabir Riau masih menjadi trend di kalangan masyarakat Pekanbaru. Karena batik ini menghadirkan warna cerah khas Riau seperti Kuning, Hijau, dan Merah tentunya.
Lena salah satu karyawan Galeri Batik Riau menjelaskan Bertuahpos.com, “Selain motif Tabir dan Itik Pulang Petang, motif Pucuk Rebung, juga
mendapat perhatian yang lumayan, hanya saja penempatan Pucuk Rebung biasanya terletak pada songket. Ada beberapa orang yang mencetaknya
dan itu pun harganya pun juga lumayan, mungkin hal itu yang menjadikan peminatnya minim.”
Keunggulan lain dari batik tabir yang membuatnya menarik ialah, motifnya yang selalu berbeda satu sama lain. Tidak akan pernah sama dan kalaupun sama, itu hanya terjadi pada batik pasangan atau couple.
Inilah yang menjadikan batik sebagai busana yang eksklusif dan memiliki kebanggaan tersendiri saat memakainya. Jadi, cintailah warisan budaya dengan bangga mengenakan Batik Riau. (nova)